TIPS EKSIS NGEBLOGG

1. Blog sebagai sahabat.

Jadikan blog sobat sebagai sahabat yang selalu ada dimanapun dan kapanpun. Jadikan blog sebagai tempat sobat menuangkan segala unek-unek yang ada dalam benak sobat. Sebagai tempat curhat yang bisa melampiaskan keadaan suasana hati sobat, baik itu lagi sedih, bahagia, kecewa, ataupun sakit hati :) . Dengan kata lain juga, blog sebagai buku diary/harian.

 
2.  Tulis Postingan Yang Sobat Suka

Terkadang sulit agar menuangkan segala perasaan yang akan kita share ke publik. Terkhusus itu adalah masalah pribadi yang tidak seharusnya untuk diketahui orang banyak. Tulis postingan yang sesuai dan yang sobat suka, insya allah tulisan sobat bisa dihargai orang lain.

3. Alexa, Page Rank, dan Komentar Jangan dijadikan Patokan

Hal yang sering juga membuat saya merasa malas untuk ngeblogg. Patokan kesuksesan seseorang dalam aktivitas ngeblogg bukan dari rangking alexa yang ramping, page rank yang tinggi, atau pun jumlah komentar pada tiap posting. Menurut saya blog yang sukses, itu bisa memberikan manfaat bagi orang lain, atau juga bisa memberikan motivasi kepada semua orang. Meskipun alexa, page rank dan jumlah komentar bisa juga membuat kita termotivasi untuk terus eksis ngeblogg.

 
4. Mengalir Seperti Air

Semakin lama sobat ngeblogg pasti akan semakin dikenal orang banyak blogg sobat. Perhatikan saja blogg-blogg yang sudah memiliki traffic tinggi, apakah mereka ngeblogg hanya butuh waktu 2/3 bulan. Jangan pernah melihat ke atas, artinya tidak ada orang yang sukses menggapai impian dengan sekejap saja.

 
5. Blogg Motivasi dan inspirasi

Sebagai seorang blogger, kita pasti akan tau arti dari blogwalking. Berkunjung ke sesama blogger lain, jangan jadikan blogg tetangga kita sebagai saingan. Carilah blogg yang memiliki nilai lebih yang bisa sobat jadikan inspirasi dan motivasi. Berkunjunglah secara berkala, lihat apa yang menjadi nilai lebih dari blogg tersebut. Ambil sisi positiv dari blogg tersebut, baik itu cara menulis/tutur bahasa, ilmu yang dishare, atau pun hal lain yang bisa sobat jadikan inspirasi dan motivasi. Dan alhamdulillah, saya juga sangat menerapkan poin no 5 ini untuk terus tetap eksis ngeblogg. Ada beberapa blogg yang menjadi inspirasi saya, antara lain :
   - Bang Iwan Amriawan.blogspot.com
   - Bang Munir smp3lembang.blogspot.com
   - Denaihati  denaihati.com
   - Bang Ayead tergaptek.com Ketua Blogger Banua :) 
   - dll. yang tak bisa saya sebutkan satu-satu.

 
6. Ikutan Kontes Blog

Jika berbicara tentang kontes, saya memang masih baru belajar memulai. Baik itu kontes SEO atau kontes menulis seperti yang sekarang diadakan oleh AXIS. Ambil nilai postiv dari kontes tersebut, jangan selalu berharap akan menang. Belajarlah dari pengalaman, apa yang telah sobat ikuti dari kontes blogg tersebut bisa dijadikan pengalaman berharga bahwa blogg sobat juga "Bisa".

 
7. STOP DREAMING START ACTION :)
arrow
arrow
    文章標籤
    WALOETZ
    全站熱搜

    waloetz 發表在 痞客邦 留言(0) 人氣()